Jogja (MQFM) – Anggota Komisi IX DPR RI Netty Prasetiyani meminta Kementerian Kesehatan atau Kemenkes untuk mengkaji kembali kewajiban penggunaan masker di ruang publik. Pasalnya beberapa waktu terakhir kasus Covid di Indonesia kembali mengalami peningkatan. Netty mengatakan, selain mengkaji terkait penggunaan masker. pihaknya juga meminta pemerintah untuk mempertimbangkan kembali terkait kerumunan massa di ruang publik.

Selain itu, menurut pihaknya diperlukan antisipasi melalui kebijakan dan sosialisasi demi mencegah lonjakan kasus Covid-19, terutama menjelang libur natal 2023 dan tahun baru 2024. Dilansir CNN Indonesia, nantinya komisi IX DPR RI berencana memanggil kemenkes untuk rapat kerja membahas kenaikan kasus Covid di Indonesia.

Editor : Zahra

Sumber : Republika

December 27, 2023

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *