Sahabat MQ — Badan Amil Zakat Nasional atau BAZNAS RI berencana melakukan rekonstruksi lembaga pendidikan di Palestina sebagai upaya untuk membantu warga Palestina di sektor pendidikan. Pimpinan BAZNAS RI bidang Pendistribusian dan Pendayagunaan Saidah Sakwan mengatakan, pihaknya akan melakukan rekontruksi lembaga pendidikan sekolah apabila situasi kedaruratan yang terjadi saat ini sudah reda. Pihaknya menegaskan rekontruksi tersebut dilakukan dengan membangun sekolah di Palestina. Dilansir Republika, tahun lalu BAZNAS telah mengalokasikan dana sebesar Rp. 6,7 Miliar untuk memberi bantuan pendidikan kepada anak-anak Palestina dalam bentuk beasiswa. Setidaknya sudah lebih dari 30 anak asal Palestina yang telah menempuh pendidikan di Indonesia baik di universitas negeri dan di perguruan tinggi swasta.

Editor : Zahra

Sumber : Republika

November 18, 2023

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *