Jogja (MQFM) – Wakil Presiden RI Ma’ruf Amin mendukung dibentuknya Majelis Ulama Perempuan Global sebagai upaya memberikan ruang bagi perempuan agar dapat menggali potensi untuk berkontribusi mencari solusi isu-isu global. Ma’ruf mengatakan, keberadaan majelis ulama perempuan global tersebut juga menjadi upaya dalam mendukung kesetaraan gender yang sesuai dengan syariah islam. Pihaknya menyebut, dengan adanya majelis perempuan global diharapkan mampu memetakan dan merumuskan cara berpikir muslimah sesuai degan islam.
Dilansir Republika, sebelumnya pembentukan majelis ulama perempuan global tersebut diinisiai oleh Direktur Pusat Pengembangan Pelajar dan Mahasiswa Asing Al-Azhar – Nahla Sabry El-Saidy. Nahla menilai bahwa perempuan Indonesia saat ini sudah banyak menduduki berbagai posisi penting/ namun masih banyak yang belum memahami konsep sesungguhnya tentang perempuan dalam islam. Sehingga pihaknya berharap, majelis tersebut bisa mengakomodasi dalam mendukung kesetaraan yang tidak bias.
Editor : Zahra
Sumber : Republika