Sahabat MQ — Pemerintah melalui salah satu Badan Usaha Milik Negara atau BUMN yakni PT Pupuk Indonesia telah memulai pembangunan Proyek Strategis Nasional atau PSN kawasan industri pupuk di kabupaten fakfak papua barat pada kamis 23 November lalu. Direktur utama PT Pupuk Indonesia Rahmad Pribadi mengatakan, pembangunan kawasan industri pupuk di papua tersebut merupakan upaya pemerintah untuk mewujudkan keadilan dan kesejahteran di Indonesia Timur dengan proyeksi pertumbuhan ekonomi hingga Rp.650 Miliar per tahun. Republika memberitakan, selain itu Rahmad mengklaim, selama proses pembangunan kawasan yang direncanakan selesai pada 2028 tersebut juga diperkirakan akan memberikan kontribusi pertumbuhan pendapatan daerah papua mencapai Rp.15 Miliar per tahun.
Editor : Zahra
Sumber : Republika